Tim KemenkoPMK-RI Kunjungi Negeri Soya Pantau Perkembangan Pengelolaan Dana Desa

soya kemenko PMK3

Ambon, MalukuPost.com – Pemerintah Negeri (Pemneg) Soya menerima kunjungan Tim Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia (KemenkoPMK-RI), Kamis (15/6) mengunjungi Pemerintah Negeri (Pemneg) Soya untuk memantau perkembangan pengelolaan dana desa.

Dalam siaran pers yang diterima media ini, di Ambon, Jumat (16/6) menyebutkan, kedatangan tim tersebut dipimpin Asisten Deputi Pemerataan Pembangunan Wilayah KemenkoPMK Ivan Syamsurizal didampingi Dedy Siswoyo Setiawan sebagai Perencana Ahli Muda itu diterima langsung oleh Raja Negeri Soya, John Lodwyk Rehatta, Sekretaris Melkiano Soplanit bersama Pengurus BUMDesa Sirimau Soya dan TP-PKK Negeri Soya.

soya kemenko PMKDalam kunjungan tersebut, Ivan, katakan maksud dan tujuan kedatangan Tim KemenkoPMK adalah untuk mengetahui perkembangan pengelolaan Dana Desa dalam rangka peningkatan ekonomi masyarakat dan pembangunan manusianya.

“Saya menilai pengelolaan Dana Desa yang dilakukan Pemerintah Negeri Soya sudah sangat baik dan tepat sasaran,” ungkapnya.

Ivan berharap, sehingga ketika pada saatnya tidak ada lagi bantuan pemerintah melalui Dana Desa maka Negeri Soya sudah bisa membiayai dirinya sendiri dalam upaya pembanguan dan pemberdayaan masyarakat masyarakat menuju desa mandiri dan sejahtera.

“Saya kira apa yang dilakukan (Pemerintah Negeri) sudah sangat baik, tapi perlu lebih ditingkatkan lagi,” ujarnya.

Dijelaskan Ivan, peran BUMDesa saat sangat signifikan dan akan menjadi garda terdepan dalam upaya membangun sebuah desa. Maka dengan demikian unit-unit usaha BUMDesa perlu digerakan dan berinovasi untuk pengembangan usahanya demi meningkatkan perekonomian masyarakat.

“BUMDesa harus berinovasi dalam memajukan perekonomian desa sekaligus lumbung PADes. Gerakan sentra-sentra ekonomi di desa seperti UMKM dan lainnya. Jika semuanya berjalan searah dan tersitematis maka saya yakin bilamana tidak ada lagi Dana Desa maka desa sudah bisa mandiri. Contohnya di beberapa desa di Bali,”bebernya dalam pertemuan yang juga turut dihadiri Kabid Pemerintahan Desa Dinas Pemberdayaan Perlindungan Perempuan, Anak dan Masyarakat Desa Kota Ambon, Juan Kayadoe.

Sementara itu, Dedy Siswoyo Setiawan sebagai Perencana Ahli Muda menambahkan, hendaknya pengelolaan anggaran di desa bermuara pada kesejahteraan masyarakat, apalagi selain BUMDesa, ada juga PKK di desa yang juga mempunyai banyak program dalam pengembangan pemberdayaan masyarakat dan UMKM-UMKM di desa.

soya kemenko PMK2“Sangat bagus bila ada PKK dan BUMDesa yang berkolaborasi dengan Pemerintah Negeri Soya bersama-sama membagun masyarakat dan negerinya,” katanya.

Raja Soya John. L. Rehatta menyampaikan terima kaaih ada kunjungan Tim Deputi KemenkoPMK ke Negeri tersebut dan telah memberikan masukan-masukan positif agar Pemerintah Negeri Soya dapat berbenah dan lebih baik lagi dalam membangun negeri sesuai dengan visi-misi yang ada.

“Yang pasti, kunjungan ini (Tim KemenkoPMK) kami terima dengan segala baik. Ada masukan-masukan yang kita rasa sangat positif, sehingga kedepan kita bisa lebih baik lagi dan tentunya kita harus menjadi desa mandiri,” pungkasnya.

Pos terkait