Langgur, Malukupost.com – Sampai dengan hari ini (Senin, 6/4), di Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) tercatat 2 ODP (Orang Dalam Pemantauan) dan 1 PDP (Pasien Dalam Pengawasan).
Ketua Tim Gugus Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Maluku Tenggara (Malra), Mohtar Ingratubun dalam laporannya menjelaskan, ODP-01 berjenis kelamin perempuan (38), beralamat di Watdek, telah menjalani pemeriksaan Rapid Diagnostic Test (RDT), dengan hasil Negatif.
ODP-01 yang ditetapkan pada tanggal 23 Maret 2020 tersebut, memiliki riwayat Perjalanan dari Luar Negeri (Abu Dhabi).
Selanjutnya, ODP-02 yakni seorang Laki-laki (51), beralamat di Wearsten, juga telah dilakukan pemeriksaan Rapid Diagnostic Test (RDT), dengan hasil Negatif.
ODP-02 ini ditetapkan pada tanggal 25 Maret 2020, dengan riwayat perjalaban Riwayat Perjalanan Luar Daerah (Jawa – Bali).
Ingratubun mengungkapkan, untuk PDP-01 yakni seorang perempuan (27) yang berdomisili di Langgur, kini sementara dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Karel Sadsuitubun (RSUD KS) Langgur.
Diketahui, perempuan tersebut telah melakukan kontak erat dengan keluarga yang datang dari Bandung pada tanggal 16 Maret 2020.
Untuk ODP-01, ODP-02 dan PDP-01 Malra telah dilakukan Tes RDT.
“Terhadap ketiga pasien ini masih tetap akan dilakukan Pemantauan dan Pemeriksaan lanjut,” ungkapnya saat konfrensi pers di Langgur, Senin (6/4).
Selain itu, pada hari Minggu (5/4), tim Satgas telah melakukan pemeriksaan rutin bagi peumpang maskapai penerbangan Wings Air pada Bandar Udara Karel Satsuitubun Langgur dengan Jumlah yang diperiksa 74 orang, dengan hasil pemeriksaan negatif (tidak ditemukan gejala penderita covid-19).
“Pemeriksaan rutin Juga dilakukan pada posko Karantina Mandiri yaitu, Hotel Langgur, Ohoi Sathean, Ibra, Wain Raja, Watngon, Revav, Elaar Let, Wab Watngil, Wab Ngufar dan Ohoibadar, dimana hasil pemeriksaan juga negatif,” tandasnya. (MP-15)