Hendrik Tegaskan Visi Pemerintahannya Sejalan dengan Pemerintah Pusat 

IMG 20250129 WA0077

Ambon, Maluku Post.com – Gubernur Maluku terpilih, Hendrik Lewerissa, menegaskan bahwa visi pemerintah provinsi Maluku akan sejalan dengan visi pemerintah Republik Indonesia sebagaimana tercermin dalam Asta Cita dan program pemerintahannya kedepan. Keselarasan ini, kata Hendrik, menunjukkan program-program daerah yang akan dirancang pemerintahannya semata-mata untuk mendukung tujuan nasional.

“Dalam 7 program Lawamena juga, asta cita juga kita sudah mengelaborasi itu dalam konteks Maluku. Jadi sebenarnya substansinya hampir sama,” kata Hendrik menegaskan saat konferensi pers di Hotel Santika, Senin, 27 Januari 2025.

Hendrik berujar bahwa alasannya sangat jelas, karena tidak mungkin visi yang diusung pemerintah provinsi dapat berbeda atau bertentangan dengan visi yang telah ditetapkan pemerintah pusat. Mengingat kedua visi tersebut harus saling mendukung dan sejalan untuk mewujudkan tujuan pembangunan nasional yang merata.

“Mengapa? Karena tidak mungkin visi pemerintah provinsi berbeda dengan visi pemerintah Republik Indonesia,” ujarnya.

Begitu pula, Hendrik berharap visi pemerintahan kabupaten/kota kedepan juga dapat selaras dengan visi provinsi dan pusat melalui proses koordinasi, agar setiap kebijakan dan program yang dilaksanakan di tingkat daerah dapat seragam dan mendukung pencapaian tujuan pembangunan yang lebih terarah.

“Demikian juga kita harapkan visi pemerintahan kabupaten/kota kedepan melalui sinkronisasi dan koordinasi biar kita seragam juga,” harapnya.

Mengakhiri keterangannya persnya, Hendrik menginginkan agar pemerintah provinsi yang akan ia pimpin dan pemerintah kabupaten/kota tidak boleh bergerak sendiri-sendiri, karena akan menyulitkan pencapaian tujuan pembangunan daerah. Oleh karena itu, kerjasama di tingkatan pemerintahan serta stakeholder lainnya, sangat diperlukan untuk mencapai hasil yang maksimal.

“Tidak mungkin kita bergerak sendiri-sendiri. Tidak akan mungkin mencapai tujuan secara efektif,” tutup Hendrik

Pos terkait